Q: Thx 4 your support. Hopefully the juries would judge it better than this..Jangan sampai orang luar melihat kualitas karya kita yang buruk. Thx. ( nugraha - 10 October 08 14:24:50 )
A: Kami hargai komentar semuanya, baik yang senang maupun kecewa dengan hasil 20 nominasi terbaik (menurut para dewan juri) ini. Seberapa jauh standart bagus atau tidak karya yang kita mau? Seberapa besar kemampuan kita untuk mengatakan jelek karya orang lain? Art is so relative, bung!hehehe...Kami melewati proses penjurian yang ketat. Melewati banyak sessi dan perdebatan sengit. bahkan setiap hari kita sortir karya-karya yang menurut kami menarik (bedakan menarik dan bagus ya) yaitu karya -karya yang mempunyai first impression lebih ketika kita membukanya pertama kali dari amplop tertutup yg kami terima. Berkardus-kardus karya dipilah-pilah, mengalami pengendapan saat proses pemilihan terus berlangsung. Ada beberapa karya yang terpilih, akhirnya terelimansi seiring berjalannya waktu. Bukan cuma first impresi aja yang kita nilai, namun juga ide, daya imajinasi, eksekusi, kemampuan karya itu sendiri dalam "berbicara"..bla..bla..bla.. Kami melibatkan banyak juri relawan dari banyak background, berupaya untuk thinking out of the box, membebaskan suara sebebas-bebasnya. Dari seleksi ketat dari semua entry, kami pilih 70 karya terbaik yang dipajang di tembok2 kaca..untuk dinilai lagi oleh lebih banyak orang untuk meningkatkan kompetensi. maka terpilihlah 20 Nominasi ini. Nominasi ini akan keluar Total 17 Juara, maka akan terelimasi lagi 3 buah karya. Overall, semua proses melelahkan ini hanyalah berupaya supaya sistem penjurian yang kami lakukan lebih fair. Panitia sudah berusaha melakukan yang terbaik, termasuk memperbaiki rundown lomba yang dirasa mepet, gaya vektor yang susah kami ganti dengan bebas. Itu semua berdasar saran n kritik dari teman-teman. Namun harus diingat, ini adalah lomba yang kami adakan, dengan syarat n konsekuensi yang sudah kami jelaskan dari awal. Keputusan Juri tidak dapat diganggu gugat!. So, bagaimanapun kami berterima kasih atas partisipasinya. Mari kita hargai semuanya, terlepas dari segi-segi minor (teknik, kualiats) yang mungkin menurut sebagian orang kurang memuaskan. Because everybody has its own perspective! Thank You ( 10 October 08 15:56:09 )
 
Q: Saran yaah: Sebaiknya kalau ternyata boleh ga vektor diberitahu dari awal lho dan diumumin. SOalnya ga mudah untuk bikin arwana yang bagus kalo ga pake vektor. .gt aja. big thanks ( Rio - 09 October 08 11:17:08 )
A: terima kasih. Awalnya kami hanya menentukan gaya vektor, namun banyak sekali komplain yang masuk mengatakan susah gaya vektor. akhirnya keputusan dewan juri, kita membebaskan semau lairan , termasuk basis vektor maupun bitmap. kami sudah berusaha mengumumkan lewat web, maupun portal-portal lomba yang sudah kami post. Maaf kalau banyak yang belum mengetahui hal ini karena keterbatasan info. Thx ( 09 October 08 12:40:42 )
 
Q: tanya, yang menentukan juara2 lombanya itu dari penilaian juri atau dipilih lewat poling sms? ^^ thx yaa.. ( melisa - 09 October 08 02:58:19 )
A: Setiap karya yg masuk nominasi mempunyai nilai sementara dari juri. Ditambah polling sms, hasil akhir tetap keputusan bulat dari Juri (hasil keputusan tidak dapat diganggu gugat). Thx ( 09 October 08 12:37:59 )
 
Q: saya tanggal 6 sudah mengirimkan karya,tapi belum ada konfirmasi lewat e-mail.apakah sampai atau tidak karya saya. ( Bagus S - 08 October 08 13:24:39 )
A: kami sudah berusaha untuk tetap mengirimkan konfirmasi karya yang diterima. Asal email jelas tertera, akan kami kirim balasannya. Thx ( 09 October 08 12:36:21 )
 
Q: Pengin nanya nih... nanti klo pas penjurian dan pemilihan nominasi, apakah peserta yang bersangkutan dan terpilih karyanya di hubungi..? ( iyanfabian - 06 October 08 11:15:14 )
A: akan kami hubungi via email atau sms bagi 20 nominasi terbaik yg di publish di website ini. ( 06 October 08 14:35:10 )
 
Q: Saya baru liat pengumumannya. kalo saya ngirim baru sampe tgl 7. jd gimana ya pak panitia? ( Maya - 05 October 08 10:22:20 )
A: kita lihat sesuai cap pos. Kalau masih ada waktu dalam penilaian, n kami rasa masih masuk batas toleransi, akan kita pertimbangkan. Thx ( 06 October 08 14:34:00 )
 
Q: saya kmrn baru ngirim dari Padang, karena semenjak tanggal 27 kemarin pengiriman paket di Padang nonaktif, yang paling cepat pun begitu. katanya baru akan beroperasi lg tanggal 6. jadi ada kemungkinan nyampe tgl 6 disana, tapi udah malem bgt, gimana yah? Ohya, alamat surat yang dipakai yang di padang, tapi kampusnya di Bandung, saya ga isi alamat bandung karena sering pindah dan sering salah alamat, kira2 boleh ngga saya cantumin nama kampus, jurusan, fakultas,dan NIM, tapi alamat suratnya ke Padang? trims ( assattari - 05 October 08 04:31:33 )
A: Kita lihat saja nanti. Kalau masuknya masih sesuai jadwal, masih kita beri toleransi sedikit. terima kasih atas usahanya. Masalah alamat, tidak masalah. kalau masuk nonimasi, akan kitqa verifikasi ulang supaya lebih jelas. Thx ( 06 October 08 14:31:19 )
 
Q: 1.Tadinya ini adalah lomba vektor, aku ingin memastikan sekali lagi. Apakah karya non vektor diperbolehkan? Tentu saja jenis karya ini sulit untuk menentukan outlinenya. 2.Pengumpulan paling lambat apakah 6 Oktober (cap pos) atau 6 oktober sampai di tangan panitia? ( Selly - 03 October 08 21:12:43 )
A: 1. Iya, makanya kami menyarankan untuk vektor saja demi memudahkan proses pengerjaan yg sesuai dengan rule. 2. karya diterima panitia paling lambat 6 oktober 2008 di meja redaksi. ( 06 October 08 14:29:12 )
 
Q: mas mo tanya nominasi pemenangnya kira-kira kapan yah diumumin? trus karya juga bisa diliat gak di web site ini? terima kasih ( cristanto - 02 October 08 21:35:21 )
A: Pengumuman pemenang tanggal 15 Oktober 2008. hanya 20 nominasi terbaik saja yg dapat dilihat pada polling via web ini tanggal 9-12 oktober 2008 ( 06 October 08 14:27:39 )
 
Q: yang di kirim file apa ni? thx... ( tommy - 30 September 08 15:36:15 )
A: file softcopy, dari yg kamu bikin. File softcopy yg dimaksud adalah file karya yg bisa direproduksi. Ex: Corel, Freehand, Photoshop, Ilustrator, dsb. ( 06 October 08 14:26:23 )
 
Q: Tanya lagi dunk boleh ga kalo gambarnya pake 2 program sekaligus (ex n illustrator (sketsa)n photoshop (finishing) )? kalo boleh, yang dilampirkan di CD gambar dalam format yang mana? ( melisa - 28 September 08 20:08:23 )
A: Boleh. Lampirkan aja keduanya. ( 06 October 08 14:24:26 )
 
Q: mau tanya dunk, benar kan lombanya diperpanjang sampai tanggal 6 oktober? Berarti kalo ngirim sekarang masih bisa dunk? ( melisa - 28 September 08 20:03:23 )
A: benar. Lomba diperpanjang hingga 6 Oktober 2008 ( 06 October 08 14:23:29 )
 
Q: cara ngirim formulir pendaftaran gimana lwat internet ato d cetak ( yusac - 27 September 08 17:28:01 )
A: Dilampirkan dalam amplop karya. Versi cetak aja langsung dari website ini. ( 06 October 08 14:22:55 )
 
Q: boleh nanya jurinya itu siapa ya...? trus yang ikut dari mana aja? dan udah terkumpul berapa peserta? ( wartok von de burg - 26 September 08 21:39:28 )
A: Juri umum adalah Mr. Tanapat (Thailand). Yang boleh ikut semua mahasiswa n mahasiswi yang masih aktif kuliah. ( 06 October 08 14:21:21 )
 
Q: mau nanya, saya sudah kirim berkas amplopnya... bagaimana supaya saya tahu bahwa itu sudah diterima di tempat. karena saya belum mendapat kabar.. takut nantinya tidak sampai di tempat.. ( winda - 26 September 08 19:11:52 )
A: Semua entry yg masuk ke panitia, jika dilengkapi alamat email yg benar, pasti akan menerima feedback mail dari kami. Mohon bersabar untuk yg belum menerima email, kami akan berusaha untuk verify secepatnya. Thanks! ( 06 October 08 14:18:58 )
 
Q: klo bole tau, karya yg dah masuk ada berapa y?? ( ibnu - 23 September 08 20:32:10 )
A: Banyak. Kami berterimakasih untuk semua karya yang masuk, dari kampus di berbagai penjuru indonesia. Bagi yang belum ikutan, kirim segera karya kalian dan jadilah jawara-nya! Okay? ( 24 September 08 09:45:00 )
 
Q: mau nanya,gambarnya itu diberi background tentang kebangsaan atau yg ditonjolkan hanya ikanya? ( eko - 23 September 08 16:32:28 )
A: BEBAS. Yang penting ikannya bagus. Bukan asal-asalan, karena keseriusan peserta bisa dilihat dari detail karya yang dikirimkan. Okay?Thx ( 23 September 08 17:09:27 )
 
Q: formulir selain dari kampus donlot dimana yah.. soalnya kemarin saya cari ada tapi sekarang g ada lagi.. trims.. oh ya, tidak bisa dikirim online aja? (assattari) ( Assattari - 21 September 08 23:27:17 )
A: bisa di download di website ini (klik aja di banner lombanya). langsung print versi cetak aja. Ini kalo bingung linknya: http://www.shelookred.com/gambarprt.php?whb=1 ......Kami tidak membuka storage online untuk pengiriman karya. jadi, hanya dikirim via pos atau dikirim langsung aja kesini. Thx ( 22 September 08 08:33:49 )
 
Q: nanya sekali lagi..maaf ya...ini bener2 boleh kalo bukan vektor kan?saya bikinnya pake photo shop soalnya dan bentuknya psd untuk rawnya...hehehe..maaf bertanya hal yang sama....soalnya saya ingin memastikan saya update terus... ( ardi - 20 September 08 14:44:18 )
A: Iya. Boleh. Tidak harus vektor. Tapi bukan foto arowana ya, melainkan image yg digambar sendiri. Bisa terlihat keseriusan peserta dari karya yang dikirimkan ke panitia. Thanks. Selamat Berkarya! ( 20 September 08 16:51:24 )
 
Q: mo nanya ne.... 1.aq lupa nyantumin judul di karyaku, gimana?padahal hasil karyaq udah qkirim 2.softcopy yang qkirim dalam bentuk file coreldraw aj..gimana?boleh gak? thanx..mhn balasannya ( ade p - 18 September 08 19:23:33 )
A: 1. Judul tidak harus ditulis atau disertakan di image yg kamu bikin. Yang penting karya atau ilustrasi yg kamu bikin bisa "berbicara" tentang tema besar yg kita usung. 2. Softcopy yg disertakan dalam format CD, memang dalam bentuk raw file seperti corel, ilustrator, freehand, dsb. OK. Thx ( 19 September 08 09:15:30 )
 
Q: mu tnya niE.. krYa ats Nama hilmAn (Biologi UNDIP)dah YampE k'alamat skretarit bLM yaA...???? ThnX b4 ( hilman - 18 September 08 15:16:26 )
A: banyak pertanyaan serupa yg masuk ke panitia. Mohon maaf kalauada beberapa peserta yang telat menerima feedbacknya. Setiap hari tim panitia selalu update menyeleksi semua karya yang masuk, dan setiap peserta akan menerima email balasan dari kami. OK. Thx ( 19 September 08 09:12:14 )
 
Q: Boleh tau perkembangan kontestan yang ikut? kapan diumumkannya nominasi di web site ini... thanks ( hilman - 18 September 08 15:08:54 )
A: Karya diterima paling lambat di meja panitia pada tanggal 6 OKTOBER 2008................20 Nominasi terbaik akan di publish di website tangaal 9-12 OKTOBER 2008.....................Pengumuman pemenang pada tanggal 15 OKTOBER 2008 di www.shelookRED.com ( 19 September 08 09:08:15 )
 
Q: mo tanya nih... klo penulisan alamat surat di formulirnya pake alamat kampus atau alamat rumah?? beberapa waktu lalu saya tanya dosen saya disaranin katanya pake alamat rumah aja... ( nunk - 15 September 08 10:17:04 )
A: Sebaiknya memang alamat rumah saja. Hadiah akan tetap kita kirim lewat kampus, setelah proses verifikasi tentunya. Mengingat faktor keamanan, harap waspada terhadap segala bentuk penipuan. Lomba ini tidak dipungut biaya apapun. thanks. ( 15 September 08 15:53:25 )
 
Q: minggu kemarin saya mengirimkan gambar saya tapi ada satu persyaratan yg kurang yaitu KTM, karena KTM saya dlm kondisi hilang dan sebagai gantinya saya lampirkan struk pembayaran spp semester ini. Saat ini KTM saya yg baru telah jadi dan saya lihat waktu mengumpulkan di-perpanjang hingga 6 oktober. Nah pertanyaannya apakah saya perlu untuk mengirimkan gambarnya lagi atau tidak, terima kasih dan tolong dibalas!!!! ( mukti - 15 September 08 15:31:00 )
A: Kalau mau kirim karya yang lain silakan lampirkan KTM yg baru. Kalau tidak, utk karya yg kemarin udah kamu kirim cukup KTMnya kamu scan, trus kirim by email aja ke kita. nanti akan kita verify ulang. Oke? ( 15 September 08 15:43:09 )
 
Q: Saya punya kenalan, terus dia ngasih saya buku arowana, eh taunya bukunya shelookred. Mas Mod or mbak Mod, bisa ngasih bocoran nggk ikan yang bagus yang ky gimane sih yang dibuku itu. Eh satu lagi, ini pake RGB ato CMYK ya? Thanks ya balasanya ( tianos - 15 September 08 08:18:06 )
A: Sepertinya saya kenal nickname tianos ini...:P... Ikan yang bagus? Hmmm...semuanya bagus.. Karena sama dengan yg namanya seni..its so relative, depends on our taste and perspective. Okay, Thanks tianos. Kalau mau ikutan pake apa aja boleh CMYK atau RGB, yang penting kamu masih mahasiswa aktif aja ya. hehehe.. 15 September 08 ( 15 September 08 09:05:59 )
 
Q: maw nanya dong,,,saya bukan mahasiswa,,,saya plajar sekolah menengah senirupa,jogja(SMSR). jurusan disain komunikasi visual..begitu sya liat poster lomba ini saya tertarik banget,,tapi ko yang daftar wjib mahasiswa?? sayakan juga tergolong generasi muda yang bisa berkarya dengan baik,,, boleh ga saya ikut??? makasih banyak,,, ( dia nata.. - 13 September 08 11:50:20 )
A: Maaf, mungkin next time kalau kita bikin lomba gambar lagi kita buat kategori umum, karena banyak banget yang ingin ikutan. Saat ini memang kami hanya khususkan mahasiswa aja. Thanks. Tetep semangat ya! ( 15 September 08 08:58:32 )
 
Q: KALO KIRIM BANYAK BISA DLM. 1 amplop?? ( jP - 11 September 08 11:22:13 )
A: Boleh aja. silakan. ( 11 September 08 13:30:29 )
 
Q: Koq deadlinenya jd 6okt?malah kemarin saya kirimnya pake kilat... ( jp - 11 September 08 11:12:00 )
A: iya. deadline 6 oktober utk memberi waktu bagi temen2 yang baru aja masuk setelah libur panjang semester. Thanks atas partisipasinya. Ditunggu aja pengumuman pemenangnya tanggal 15 oktober 2008 di sini. Thank you. ( 11 September 08 13:30:10 )
 
Q: bapak, ibu, mas, mbak.. lombanya ini kudu grafis vektor y?! klo saya bikin nya berbau artwork, artinya bentuk ikan nya ga realis.boleh kagak? tp mesti ga realis (spt foto hidup), kan informasi klo ini ikan arwana merah indonesia tetep nyampe.makasi.. ( tielman - 10 September 08 21:10:13 )
A: Secara tersirat kami sudah menyampaiakan ketentuannya: IKAN HARUS PROPORSIONAL. Semua macam gaya boleh, baik itu vektor maupun yang basis pixel (bitmap). Mau itu kartun, karikatur, lukisan (photoshop) yang penting orang awam bisa menikamti tu karya dari segi etika dan estetikanya. Okay? Thx ( 11 September 08 09:05:20 )
 
Q: saya mau tanya nih...kan deadline nya 6 oktober tuh?kalo misalnya saya kirim pake jasa kurir tgl 6 oktober terus nyampenya baru besoknya itu boleh apa ga?terus 1 lagi....kan penilaiannnya dari gambar ikannya ya? jadi besar mana kemungkinan menangnya yg backgroundnya digarap atau ga digarap?makasih.... ( ardi - 10 September 08 16:54:36 )
A: Gambar ikan arowana dominan dalam penilaian. kami nilai dari keindahan, keseriusan, detail dan kreatifitasnya. Termasuk didalamnya menyangkut pelengkap seperti background yang juga merupakan bagian dari wujud kreatifitas, estetika dan keseriusan anda. Tapi secara garis besar, keindahan ikan gambar anda merupakan concern terbesar penilaian. jadi jangan asal. Aspek kreatifitas juga jadi bahan pertimbangan kami karena lomba ini bebas, boleh kartun, karikatur maupun realis (ingat, BUKAN olah foto digital ya). Thx ( 11 September 08 09:01:10 )
 
Q: trus kalo karya saya dikirimnya ke proshop yang di solo, yang di jln.ir. juanda, boleh nggak? ( dima - 10 September 08 14:53:55 )
A: Boleh. Tapi harus diperhitungkan juga, senua karya paling lambat diterima panitia pusat maskimal tanggal 6 Oktober 2008 pulu 18.00 WIB harus udah ada di meja panitia. lewat dari tanggal n jam tersebut dinyatakan expired. Thx ( 11 September 08 08:50:24 )
 
Q: saya mo nanya, kalo ngambil gambarnya dari gambar yang ada di galeri di web shelookred, trus dieksekusi dengan sentuhan seni melalui komputer, boleh nggak? maksudnya ditrace, gitu. soalnya sulit kalo harus ke proshop terus moto ikan yang sebenarnya. susah nyari pose yang bagusnya. walau arowana ikan yang photogenic, tapi saya bukan fotografer profesional. tapi saya jamin karya saya ini penuh kreatifitas dan bukan karya sembarang orang bisa. karena saya anak desain dan seorang perfeksionis. butuh ketelatenan untuk bikinnya. hehe... (pede banget!) oke, dewan juri yang terhormat, tunggu karya saya, ya! (sebelumnya saya psimis cz deadlinenya tiba2 udah deket dan karya saya baru 40%. tapi terima kasih buat panitia karena deadlinenya udah diperpanjang. ( dima - 10 September 08 14:40:18 )
A: Gambar di galeri memang boleh untuk referensi materi. Boleh juga ambil dari source yang lain. BEBAS. Boleh vektor atau bitmap, boleh juga trace image. Tapi inget, keseriusan dalam pengerjaan bisa dilihat dari karya yang kalian kirimkan. karena itu hanya kirimkan karya terbaik kalian. Banyak request tentang deadline yang mepet dengan jadwal masuk kuliah mahasiswa, karena itu kita perpanjang lombanya. Oke.Kita tunggu karya seorang yang menyebut dirinya perfeksionis...hehe..Thx ( 11 September 08 08:48:37 )
 
Q: kenapa dalam lomba ini diwajidkan gambar ikan arowana harus utuh. . .? setelah mengikuti lomba ini mendapatkan certifikat ga. . .? ( abdul karim h - 09 September 08 20:46:27 )
A: Karena itu memang ketentuan dari jurinya. Untuk juara dapet piagam. ( 10 September 08 08:50:59 )
 
Q: Kirim gambarnya boleh dikirim ke proshop terdekat ato di pusatnya? thanks ( Daniel - 10 September 08 07:18:44 )
A: Boleh. Kalo kamu deket posisinya sama proshop atau pusat kita, silakan anter aja langsung. ( 10 September 08 08:48:32 )
 
Q: saya mo nanya...pengiriman karya diperpanjang sampai 6 Oktober? bener ya?? Thanks ( Daniel Sunur - 10 September 08 07:14:29 )
A: Iya, bener, jadi masih keburu kalo sekarang kamu bikin karyanya. kirim kreasi keren kamu sebanyak2nya deh. kan kesempatan menang makin besar jadinya. ( 10 September 08 08:46:24 )
 
Q: mau nanya, boleh tidak kalau di satu kertas A4 itu cuma ada 1 ikan, sisanya tambahan objek lain yg menunjang ikan itu ??? thx.. ( winda - 07 September 08 13:46:14 )
A: Boleh aja, Syarat minimal ada 1 ikan arowana (yang utuh, tidak terpotong). yang lainnya terserah kreatifitas, karena yang kita nilai keindahan ikan, dan kreatifitas keseluruhan dari karya tesebut. ( 08 September 08 08:54:35 )
 
Q: hasil-hasil karya semua akan di pamerkan di web atau gimana? ( adit - 04 September 08 15:16:31 )
A: Pastinya 20 nominasi terbaik akan dimuat untuk polling sms. Mengenai hasil keseluruhan yang akan dipamerkan atau tidak baik di website atau di pameran shelookred, masih dalam pembicaraan. akan kami beritahu seandainya rencana tersebut akan direalisasikan. Thanks. ( 05 September 08 20:06:47 )
 
Q: mau tanya ni, aku sebener nya uda punya KTM, tapi rusak...gimana donk??kalo bukti dari kampus bahwa saya masih mahasiswa gimana? ( jevon - 03 September 08 09:56:22 )
A: Sebaiknya memang demikian. Lampirkan bukti bahwa kamu kasih mahasiswa di kampus bersangkutan, dan dilampirkan foto serta no mahasiswanya. ( 03 September 08 11:55:36 )
 
Q: Sebelumnya mau nanya, Gak Nulis E-Mail GPP khan...? Sekarang saya mau nanya, mungkin udah pernah ada yang nanya tapi karna mungkin saya agak sibuk jadi langsung nanya lagi GPP khan, 1. Teknik gambarnya Manual (lukisan pakai Cat Air, minyak, DKK) Ataw Digital? 2. Trus Sketsanya juga Dikirim? 3. Format Pengiriman karyanya Seperti apa? 4. Syarat ikutnya Apa? ( Nazh - 30 August 08 22:24:50 )
A: 1. Wajib digital. 2. Skets yang rapi (b/w) senelum diwarnai jga wajib dilampirkan. 3. Kirim dalam amplop berisi: formulir pendaftaran, fotocopy KTM, print A4 karya colour dan b/w outline, plus softcopy dalam bentuk CD. 4. Baca keterangan lebih lanjut di http://www.shelookred.com/newspage.php?idhl=36&whb=1. Syarat mutlak mahasiswa yang aktif kuliah. Thx ( 01 September 08 08:57:25 )
 
Q: Saya mahasiswa baru, belum punya KTM trus gimana? bls d mail ja ya. Thx ( Ardyan - 28 August 08 18:29:59 )
A: Hmm...Masih bisa kita kasih toleransi. Di dalam amplop, kamu lampirkan aja fotocopy KTP plus fotocopy Surat Bukti Penerimaan Mahasiswa dari Kampus. Verifikasi by phone akan kita lakukan ke kampus yang bersangkutan. ( 29 August 08 09:56:46 )
 
Q: mo nanya ne mas... ukuran sebenarnya brapa ya...?! apa 1024x768px/300dpi ato A4 ya? soalnya di regulasinya ukuran print A4...?! makasih... ( wier - 25 August 08 20:31:21 )
A: ukuran 1024 x 768px/300 dpi berlaku untuk file softcopy bagi mereka yang memakai software berbasis bitmap seperti photoshop. hasil printoutnya tetap di print di ukuran A4 aja. Ok? ( 26 August 08 09:23:29 )
 
Q: aku mau nanya ni, sebenernya yg lebih ditekankan tu eksekusi karya(hasil gambar secara visual) apa idenya? ( adi - 23 August 08 10:04:22 )
A: Keduanya mendapat porsi yang berimbang. Sebagus apapun idenya, harus didukung dengan eksekusi yang mantap juga. ( 25 August 08 09:04:51 )
 
Q: Bos mau tanya neh kalau gak salah foto aro di galery kayak ada ikan kontes yg diPontianak memang itu ikan shelook ya ? ( edi - 22 August 08 07:51:56 )
A: Boleh di perinci lagi foto ikan yang mana? Bisa dipertanggungjawabkan, semua ikan yang kami pasang adalah murni IKAN ASLI milik shelookRED, dengan properti dan foto sessi ekslusif yang kita lakukan secara profesional. Dan hasil foto adalah resmi milik shelookRED, pemakaian image tanpa seijin kami akan diproses sesuai hukum yang berlaku. Thx ( 22 August 08 13:35:41 )
 
Q: Mau tanya doang bos kalo semua karya yang masuk dipamerin gak sih? kalo iya dimana? ( Ronald - 21 August 08 18:55:49 )
A: yang pasti nominasi terbaik akan dipamerkan di website. Untuk rencana dipamerkan di pameran realnya, belum ada kepastian. Masih dalam proses developing-nya. Kalo jadi kita pamerkan, pasti kita umumkan di web ini. Tunggu aja infonya. Thanks. ( 22 August 08 13:29:39 )
 
Q: Nanya nih, foto refensi harus dari galeri di web shelook yach? fotonya kurang banyak nih (menurutku)takutnya pada bikin sama modelnya. Bole ambil referensi foto yg lain? thx u. ( katie wilson - 21 August 08 17:13:00 )
A: Boleh. silakan saja mencari referensi dari mana saja. Yang penting ikan arowana merah, ikan asli kebanggaan indonesia. kami akan menambah beberapa foto lagi di galeri, untuk sekedar membantu dalam hal materi referensi buat kalian. Thanks atas sarannya. Selamat Berkarya! ( 22 August 08 13:25:09 )
 
Q: 1) sedang dalam proses pembutan. Tapi sebelumnya saya ingin bertanya lagi,jika anda mengatakan tema lomba ini bebas,bagaimana mengenai tema yang telah ditetapkan sebelumnya? yang berjudul "merah arowanaku,merah putih benderaku" apakah pembuatan karya harus benar-benar mengacu pada tema ini? karena tema ini terkesan unik dan cukup memancing pemikiran kritis mahasiswa untuk menciptakan sebuah karya yang memiliki kontribusi terhadap sisi kecintaan terhadap tanah air,dalam perealisasian karya saya rasa akan sangat membutuhkan ruang lingkup kreatifitas yang luas. Dalam artian,gaya gambar abstrak sangatlah berpotensi untuk digunakan karena banyak pesan filosofis dan tersembunyi yang dapat disampaikan melalui manipulasi bentuk ikan yang dibuat sesuai dengan ide yang ingin diungkapkan. Sehingga saya dapat menarik kesimpulan bahwa, jika gaya abstrak diijinkan dalam lomba ini maka akan memberikan ruang lingkup kebebasan berkarya yang lebih besar kepada mahasiswa untuk menuangkan "ide kecintaannya terhadap tanah air" yang diwujudkan melalui bentuk perwujudan gambar arowana dengan gaya abstrak sesuai pesan yang ingin diungkapkan pembuatnya. 2) Mengingat juri berasal dari Thailand,perlukah pembuatan judul dengan bahasa thailand juga? atau cukup dengan bahasa indonesia dan inggris? terimakasih. ( riyanta - 21 August 08 12:46:10 )
A: 1. Ralat. Tema makro kita adalah "Merah Arowanaku, Merah Putih Benderaku". Dalam interprestasinya, silakan membuat karya boleh dengan judul masing2 (asal tetap dalam koridor tema makro, yg visinya mengangkat citra arowana merah sebagai kebanggan asli indonesia. Masalah aliran boleh bebas(kartun, realis, karikatur,dll), tetapi perlu diingat secara subtansial kami memberi pattern bahwa IKAN HARUS PROPORSIONAL, maka apapun bentuknya secara keseluruhan orang awam bisa melihat karya secara kasat mata. kalo mau campuran dengan imajinasi, dekoratif, abstrak untuk background pelengkapnya, boleh2 aja sesuai kreatifitas kalian masing2 aja. 2.Tidak perlu. Bahasa Indonesia cukup. bahasa inggris juga boleh, mengingat visi untuk arowana ini dikenal publik dunia sebagai varian asli indonesia. Thanks untuk pertanyaannya yang puanjaaaang! hehe. kami tunggu karyanya, bro!. ( 21 August 08 14:50:57 )
 
Q: Saya salah seorang peminat ikan Arowana. Bolehkah saya menghantar gambar ikan saya untuk memasuki pertandingan ini ? ( Zamry - 20 August 08 08:31:38 )
A: Selama masih sesuai rule/ aturan yang sudah kami buat, siapa saja boleh mengirimkan karya untuk lomba gambar arowana ini. Lomba ini adalah lomba menggambar arowana (khusus mahasiswa aktif) di skala nasional Indonesia. Thx ( 20 August 08 13:58:24 )
 
Q: jadi kalau judul tidak berpengaruh apakan model gambar abstrak tidak diijinkan dalam lomba ini? karena pada type gambar abstrak sangat membutuhkan pemberian judul,agar penilai dapat menagkap maksud pelukisnya. mohon dipertimbangkan lagi. terimakasih. ( riyanta - 19 August 08 14:46:13 )
A: Kita gak membatasi segala macam tema, tapi harus di ingat, ikan harus proporsional. Jadi untuk ikannya gak bisa abstrak, kalo latarnya boleh, terserah kreasi. Thx u, dah buat? cepetan kirim ya ^^ ( 19 August 08 18:30:11 )
 
Q: boleh ikutan ngga, klo statusnya mhs S2? khan juga punya kartu mhs khan?! gmn boleh ndak? thxs! bls ya! ( wisnu - 19 August 08 11:02:53 )
A: Boleh S2, selama masih mahasiswa aktif and punya kartu mahasiswa boleh. Gimana? mo coba? kirim aja ya. Thxs ( 19 August 08 18:28:03 )
 
Q: mau tanya donk bos,kalo skrg kan statusku masih mahasiswa,tapi nanti tgl 22 agustus ini udah diwisuda,nah,berarti waktu pengumpulan nanti kan statusku udah bukan mahasiswa lagi,gitu apakah masih boleh ikut? tolong balas secepatnya ya bos,thank you ( Alvin - 19 August 08 09:44:00 )
A: hm.... sayang yah.... tapi kalo kondisinya kayak gitu, dah gak bisa.... Nanti liat deh kalo ada kesempatan lomba dibuka untuk umum ya. Sayang sekali. Thx u buat pertanyaannya ( 19 August 08 10:09:45 )
 
Q: gambar banyak ikan ma cuma satu aja, peluang menangnya banyakan yang mana....he-he?... moga aja menang....he-hhe... ( agung - 18 August 08 22:50:39 )
A: Maksudnya apa nih? kirim banyak gambar ikan atau kirim 1 gambar dengan banyak ikan? Kalo membandingkan kirim banyak gambar ikan sama kirim 1 gambar, ya peluangnya besar. tapi kalo kirim 1 gambar dengan banyak ikan dibandingkan sama kirim 1 gambar 1 ikan, ya sama aja peluangnya ^^. ( 19 August 08 09:56:45 )
 
Q: bagaimana cara daftar jadi anggota??????? ( tymbasz - 18 August 08 20:36:07 )
A: Untuk mengikuti lomba tidak perlu mendaftar sebagai anggota. Cukup dengan mengeprint form pendaftaran, mengisi dan mencantumkannya bersama dengan karya dan mengirimkannya kepada kami di kantor pusat ataupun proshop terdekat. ( 19 August 08 09:50:49 )
 
Q: saya mau bertanya: 1-apa pemberian judul pada karya termasuk bahan pertimbangan dalam penilaian? 2-dimana judul karya bisa saya tulis? terimakasih. ( riyanta - 18 August 08 17:55:58 )
A: judul tidak berpengaruh terhadap penilaian karya. Dan boleh di letakan di sisi pojok kanan atau kiri karya. ( 19 August 08 09:48:38 )
 
Q: 1. nanya donk, kalo gambar arowananya harus warna merah ya? saya si maunya arowananya warna biru , boleh nggak? ( adi - 18 August 08 10:14:12 )
A: ikan sebaiknya merah. untuk bagian background dan tambahan lainnya ya terserah. Thx u ( 19 August 08 09:46:40 )
 
Q: Boleh ngirim lebih dari satu model,.. berarti klo ngirim 3 (misal, sebenarnya engga) berarti ngirim 3 outline dan 3 colored yah? (lho Ninda ta ini?) ( Noor - 15 August 08 19:20:32 )
A: iya bener banget. kalo mau kirim 3 model berarti harus buat 3 outline dan 3 colored. Thx's buat pertanyaannya. ( 19 August 08 08:38:40 )
 
Q: Mau nanya lagi, jenis kertas untuk prin-out bebas ya? ( Aninda - 11 August 08 10:52:42 )
A: boleh kertas apa aja, injet, glossy, atau apa saja. Yang penting bagus dan jelas. Thx's ( 11 August 08 11:44:17 )
 
Q: mau nanya, formatnya potrait atau landscape ya ?? thx ( Winda - 09 August 08 19:16:05 )
A: Format gambar BEBAS, silakan mau portrait atau landscape. Selamat berkarya, o iya jangan lupa batas waktu pengiriman maksimal 12 September (cap pos). Thank U. ( 11 August 08 09:45:37 )
 
Q: nanya dunk, d ketentuan ikannya musti full body.. klo saya gambarin ikannya ga cuman satu tp dua ato lebih boleh y om.. ,tp klo dua ikan yg satu tutupin yg lain jd yg lain itu ga full body.. gapapa kn om..?TQ TQ ( Caroline - 08 August 08 11:54:34 )
A: Boleh aja, asal ada 1 ikan yg full body yach. Kami tunggu karyanya. ( 08 August 08 18:01:37 )
 
Q: mau nanya kalo gw udah ampir kelar kuliah nih...tinggal nunggu wisuda doang...gw masih boleh ga ikutan.... ( taft - 06 August 08 23:56:33 )
A: bole aja sih yang penting sementara ini u masih status mahasiswa kan. so kirim aja deh. Thx's ( 08 August 08 09:12:24 )
 
Q: om kalo background atau pewarnaan nya pake gradasi warna boleh ga???apa semua harus warna solid??? ( syamsul - 03 August 08 21:28:21 )
A: boleh kok, gak harus solid. kalo memang mau di gradasi ok ok aja. hanya tetap harus 2 gambar ya, yang outline hitam putih dan yang diwarnai. So dah boleh mulai buat sekarang. ^^ ( 04 August 08 09:06:01 )
 
Q: mo nanya neh.. cara dapetin form pndaftaran gmn sih??kok disini ga ada?? tx b4.. ( FERRA - 03 August 08 21:15:57 )
A: Seharusnya sih ada. Bisa diambil di banner paling atas di halaman home, saat banner menampilkan kontes arowana yang bertema "Merah Arowanaku, Merah Putih Benderaku", klik pada banner tersebut. Atau bisa juga melalui halaman home, pada rubrik news, di news ke 2 ada berita tentang "Kontes Lomba Gambar untuk Mahasiswa/i", klik disana untuk melihat detail. Dalam detail terdapat link, klik pada link tersebut. Selamat mencoba. ( 04 August 08 09:01:50 )
 
Q: tanya bos...kalo aku sudah kirim, terus tau nya karya aku sampai dengan selamat gimana???jadi meski kalah, kan jelas kalau aku sudah berpartisipasi...apa semua karya yang masuk juga akan di pasang di web ini??THX ( charles - 01 August 08 13:30:47 )
A: gini bos, kan pas kirim ada data2 pribadi tuh, nah nanti dari data itu, kita bisa kasih kabar, bisa lewat mail, bisa lewat phone. Itu makanya penting banget kasih info yang jelas. So kita bisa gampang contact u pada. Apalagi kalo sampe masuk kontestan kan. Ato jadi juara. ok kan. Sip jadi udah dikirim nih? kita tunggu hasilnya ya. ( 01 August 08 14:52:07 )
 
Q: nanya om, itu saya baca di atas kirim 2 file ya???harus hasil final ama wireframe nya donk??? ( jevon - 31 July 08 20:15:08 )
A: he eh bener banget tuh. harus kirim file final yang dah berwarna and dah bagus ama file wireframenya. So gak susah kan. Resolusinya min 1024x768, 300 dpi ya. Selamat mencoba. Ditunggu karyanya. ( 01 August 08 09:11:39 )
 
Q: nanya lagi om.. klo kirim karya realis dengan cara tracing,source gambarnya kita ngambil dari internet boleh ga? atau gambar manual sendiri trus di trace... terimakasih ( sadewa - 30 July 08 00:00:13 )
A: dua-duanya boleh. bebas kok, yang kita lihat itu kreatifitas kamu aja. So enak yang mana buat kamu, boleh langsung dicoba. Ditunggu ya karyanya. ( 31 July 08 09:09:59 )
 
Q: nanya bos... kalo mahasiswa udah hampir lulus boleh ikutan gak....? ( helen - 31 July 08 02:15:18 )
A: yang penting sampai saat ini kamu masih mahasiswa, ya masih sah-sah aja untuk ikutan acara ini. ( 31 July 08 09:07:59 )
 
Q: page yg berisi form pendaftarannya yang di webnya saya save trus tak print di a4...udah gitu aja kan om? heheh maaf klo pertanyaannya sepele...takutnya ngelanggar syarat ( sadewa - 29 July 08 23:46:21 )
A: yup gitu aja. cukup dengan memprint form pendaftaran, diisi dan nanti dikirim bersama dengan hasil karya. Met berkreasi ya. ( 31 July 08 08:39:20 )
 
Q: File corel draw minimal versi ke berapa? Terimakasih atas jawabannya ( Aninda - 28 July 08 12:36:34 )
A: Minimal versi 11. Selamat berkarya ( 29 July 08 10:08:38 )
 
Q: Wah, Seru nich... jarang-jarang ada lomba tapi pesertanya ngak saling ketemu...(he..hee..Just kidding. Berdasarkan survey, kita mahasiswa di Bogor banyak yang ngak tau nich... jd kemungkinan buanyak banget yang ngak ikut... publikasinya kurang "mantap" nich... apa buat yang tinggal di jakarta aja...??? ( Iwan Daryanto - 24 July 08 08:37:02 )
A: Lomba ini terbuka untuk mahasiswa seantero nusantara kok, jadi siapa aja dan jurusan apa aja boleh ikutan selama masih mahasiswa aktif dan memenuhi persyaratan yang diminta. Terima kasih ^^ ( 24 July 08 10:47:50 )
 
Q: Nanya Dong saya buka galery nya ikan merah sekali buat ambil foto materi lomba gambarnya nih di showrooom cabang mana ya ? ikannya ada kan ? trim's ( Budianto - 21 July 08 08:33:17 )
A: Ikan tersebut memang ikan kita. Tetapi tidak semuanya berada di proshop, karena sebagian sudah terjual. Selain itu, sampai saat ini, sangat disayangkan, kami tidak bisa memberikan akses untuk mengambil materi foto dari proshop kami. Tetapi di pameran bisa. Kami akan mengadakan pameran di Cibubur Junction ( parking area ). Mungkin sdra Budi bisa melihat ke sana untuk mengambil materi fotonya di sana. Terima kasih, selamat bergabung. ( 21 July 08 11:28:18 )
 
Q: hadiah menarik nih. ikut ah, tunggu salah satu karya terbaik anak Binus ini...hehehe ( YovieNuvo - 17 July 08 14:41:30 )
A: Selamat mencoba. Kami tunggu karyanya. ( 17 July 08 14:50:40 )
 
Q: Wah, asyik nih. Ikutan ah.. gambar harus vektor?kalo ga vektor boleh ga? kan katanya boleh pake photoshop di ketentuannya.. Thanks! ( kiki - 17 July 08 14:36:51 )
A: diluar vektor boleh saja. Yang penting ada dua karya. 1 model outline yang belum diwarnai, dan satu lagi yang sudah diwarnai. Harus rapih ya. Dengan minimal resolusi 1024x768 pixel. Thanks ( 17 July 08 14:50:03 )
 
Q: bole ga kirim karya via email aja? thx ( Josephine - 17 July 08 14:39:29 )
A: tidak bisa. sementara hanya jalur yang tertulis di peraturan kontes saja yang kita buka. Trim's buat partisipasinya ( 17 July 08 14:45:59 )
 
Q: Nanya dunk..kalo bukan mahasiswa bole ikutan ga? ( Budi Mulyawan - 17 July 08 14:33:41 )
A: Wah sayangnya kalau bukan mahasiswa/i tidak bisa ikut. Perlombaan kali ini memang hanya dikhususkan untuk mahasiswa/i. mungkin jika banyak peminatnya, bisa dibuka di kesempatan lainnya. Terima kasih. ( 17 July 08 14:44:16 )